Selamat Datang Di Pondok Tnur
  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
sperky, prstene
Posted by PONDOK TNUR - - 0 komentar



Berikut beberapa tips setelah pulang dari Rumah Sakit :

- Pusar dikompres dengan kasa steril sampai puput dan kering, 2 kali sehari pagi dan  sore.
- Bayi dimandikan setiap hari dengan air hangat.
- Memberi minum ASI sesuai dengan kebutuhan bayi. Setelah diberi minum letakkan bayi di pundak dan tepuk-tepuk perlahan punggung bayi sampai anginnya keluar. Selesai minum susu beri air putih masak dengan menggunakan sendok teh 10 cc supaya mulut tetap bersih.
- Bawalah bayi untuk diperiksa secara teratur ke dokter anak.
- Indikasi konsultasi ke dokter segera :
  1. Kulit bayi dengan cepat berwarna sangat kuning.
  2. Tinja berwarna pucat.
  3. Muntah hebat, perut kembung, buang-buang air.
  4. Panas tinggi, kejang, malas.
  5. Sesak nafas.
Cara Menyendawakan Bayi.
Bila bayi telah selesai disusui sebaiknya disendawakan terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk mengeluarkan udara yang ada di dalam perut bayi, sehingga mencegah reflaks karena klep-klep dalam perut bayi masih dalam tahap perkembangan hingga bayi berusia 1 tahun.
Beberapa tip ataupun cara untuk menyendawakan bayi adalah :
- Gendonglah bayi arahkan ke pundak, hati-hati jangan sampai muka dan mulut bayi tertutup oleh pundak anda. Pegang kepala bayi dengan satu tangan, tangan yang lain menepuk-nepuk pundak bayi.
- Pegang bayi dalam posisi setengah duduk di pangkuan anda. Letakkan satu tangan di punggung bayi, tangan yang lain diletakkan diantara perut dan dadanya. Tepuk-tepuk punggung bayi secara perlahan hingga dia bersendawa. Posisi ini untuk bayi usia 2 bulan keatas.
- Letakkan bayi menelungkup diatas paha. Tepuk punggung bayi secara perlahan.
- Bila anda ragu dengan posisi menyendawakan bayi anda saat ini, silahkan konsultasikan ke dokter untuk mengetahui posisi yang tepat untuk menyendawakan bayi anda.
Tips atau Cara Menjemur Bayi.
Kita sebagai orangtua tentu akan merasa cemas bila melihat bayi kita berwarna kuning. Ini bisa disebabkan karena sang bayi kekurangan oksigen selama dalam kandungan. Untuk mengurangi kuning pada bayi, sang ibu sering menjemur bayinya pada pagi hari. Walaupun menjemur bayi tidak dapat mengubah bilirubin secara langsung namun menjemur bayi agar terkena sinar matahari yang mengandung vitamin D yang berguna bagi tulang.
Beberapa tip pada saat menjemur bayi adalah :
- Kegiatan menjemur dilakukan antara pukul 07.00 – 09.00
- Waktu menjemur antara 10-15 menit per hari nya
- Pakaian bayi dapat dibuka seluruhnya kecuali celana dalam
- Tidak harus tepat dibawah sinar matahari bias matahari di teras rumah pun boleh aja asal mengenai tubuh bayi
- Bayi di bolak balik pada saat menjemur agar seluruh tubuhnya rata terkena sinar matahari
- Lebih baik pada saat menjemur bayi diletakkan di meja agar seluruh badan bayi terkena sinar matahari
(sumber:ibubayi.com)

Leave a Reply